Monday, September 24, 2007

Etika Berdoa

Medan, 25 September 2007

Ramadhan 1428 H..
Sudah 13 hari kita lewati ramadhan tahun ini. pernahkah kita coba merenungi amalan apa saja yang sudah kita lakukan untuk mengisi ramadhan kali ini.
sayang sekali kalau kita hanya melakukan amalan yang biasa saja.
sayang sekali kalau kita tidak memanfaatkan keistimewaan bulan ini. bulan penuh rahmat.. penuh ampunan..
Perbanyak amalan baik, perbanyak dzikir, perbanyak doa.

hakikat berdoa adalah memohonkan kehendak kita kepada Sang Khalik. tapi apakah kita pernah menyadari bahwa dalam berdoa kita juga harus beretika.
logikanya jika kita menginginkan sesuatu dari orang lain kita pasti berusaha memintanya dengan sikap yang baik karena dibalik itu kita punya harapan agar permintaan kita dikabulkan.
itu jugalah yang terjadi jika kita berdoa kepada sang khalik....

Berikut saya akan informasikan etika berdoa yang saya dapat dari beberapa sumber.

ETIKA BERDOA
  1. Cobalah untuk mengkhusyukkan hati dalam berdo'a.
  2. Janganlah meminta sesuatu yang belum jelas manfaatnya bagi kita. cobalah minta sesuatu yang terbaik untuk kita.pasrahkan diri padaNYA yakinlah bahwa keputusanNYA adalah yang terbaik.
  3. Jangan memaksakan kehendak pada saat berdo'a.

untuk mencapai apa yang kita inginkan tidak cukup hanya berdoa. jangan lupa berusaha....

Yang harus selalu kita yakini adalah bahwa doa dari orang yang beriman dan bertaqwa pasti di dengar Allah dan hasilnya akan disesuaikan dengan apa yang terbaik bagi orang tersebut dalam bentuk:

  • Langsung dikabulkan
  • Ditunda waktunya
  • Atau diganti rezekinya dengan nikmat yang lain.

No comments: